Kali ini saya akan membagikan
Cara Upgrade Samsung Ace 2 ke Jelly Bean Official. Samsung Galaxy Ace 2 saat ini memang sudah mendapatkan update Jelly Bean resmi dari pihak samsung. Tidak seperti
Samsung Galaxy Mini 2 yang sampai saat ini belum mendapatkan update Jelly Bean Official. Dilain hal, untuk menggunakan Blackberry Mesengger untuk Android diperlukan OS Android 4.0 keatas. Berikut tentang
Cara Upgrade Samsung Ace 2 ke Jelly Bean Official.
1. Buka Setting -> Tentang Perangkat -> Perbarui Perangkat Lunak -> Pilih Perbarui. Cara ini akan berlaku jika anda bersedia mendownload file cukup besar sekitar 500mb dari ponsel anda dengan jaringan operator ataupun WiFi.
2. Cara kedua yang bisa digunakan adalah dengan menggunakan Samsung Kies. Silakan download disini ->
Samsung Kies
Lalu hubungkan perangkat anda ke komputer ( USB debug harus di matikan agar perangkat terbaca ) dan buka samsung kies. Di sana akan terlihat apabila ada update terbaru dari pihak Samsung.
Dan berikutnya saya akan memberikan cara yang lebih meyakinkan dan dijamin keberhasilannya, yaitu mengupdate dengan menggunakan Odin. Berikut langkah-langkahnya.
1. Pertama anda harus mendownload segala keperluan untuk mengupgrade HH anda.
- Odin dapat didownload disini ->
DOWNLOAD
- Samsung USB Driver dapat didownload disini ->
DOWNLOAD
- Firmware Jelly Bean Samsung Ace 2 Official Indonesia ->
DOWNLOAD
2. Setelah segala sesuatunya anda siapkan, bersiaplah untuk mengupgrade HH anda. Cek dulu baterai HH anda apakah dalam kondisi baik. Karena jika HH tiba-tiba mati maka proses upgrade akan gagal dan menimbulkan resiko yg cukup berbahaya.
3. Lakukan installasi pada Samsung USB Drivers
4. Runningkan Odin
5. Sambungkan Samsung Ace 2 dengan menggunakan Kabel USB
5. Pilih PDA pada Odin, kemudian pilih Firmware yang telah didownload tadi
6. Centang USB debug di perangkat android anda dengan cara pilih Setting -> Aplikasi -> pengembangan (Development) -> Lalu centang USB debug. ( posisi masih terhubung dengan Odin )
7. Matikan HH Samsung ( posisi masih terhubung dengan PC )
8. Masuk ke Download Mode dengan cara Tekan Volume Bawah +Tombol Power + Tombol Home secara bersamaan tunggu sampe muncul sebuah peringatan lalu tekan tombol Volume Atas
9. Jika berhasil maka pada layar Odin ID:COM akan berwarna
10. Klik Start pada Odin dan tunggu sampai proses selesai
11. Jika sudah keluar tulisan RESET seperti gambar di atas, HH Samsung akan restart sendiri dan akan melakukan konfigurasi sistem
12. Jika Tulisan PASS sudah muncul bearti proses upgrade sudah selesai dan device samsung akan hidup sendiri, sekarang anda boleh melepaskan kabel data penghubung.
akan ada konfirmasi perbaharuan data , silahkan anda ikuti petunjuknya.